Bupati Manggarai Barat Dorong Pengembangan Desa Wisata Tanpa Merusak Alam

- Senin, 1 Agustus 2022 | 18:25 WIB
Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi
Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi

VICTORY NEWS MANGGARAI BARAT- Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi minta pengembangan desa wisata di wilayah itu jangan sampai merusak alam disekitarnya. Ia mengintruksi jajaran Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat untuk menjaga dan merawat alam dengan baik.

"Pengembangan desa wisata ini jangan merusak alam, hanya ditata dan dikelola dengan baik untuk kesejahteraan masyarakat desa,"ujar Edi Endi, Senin (1/8/2022) siang.

Ia mengatakan, desa wisata dikembangkan guna mendongkrak potensi perekonomian desa, namun bukan berarti bisa dieksploitasi secara masif hingga merusak lingkungan.

Baca Juga: PSSI Manggarai Barat Kirim 20 Pemain U-17 Ikut Soeratin Cup

Menurut Edi Endi, sebagian besar desa dan kelurahan di Kabupaten Manggarai Barat bisa dikelola sebagai obyek wisata.

"Desa wisata itu bisa menjadi sumber perekonomian desa akan tetapi jangan sampai merusak alam," katanya.

Para kepala desa wisata diminta harus bisa mempertimbangkan ekosistem dan fungsi kawasan wisata alam yang akan dikembangkan. Dirinya tidak menginginkan pengelolaan desa wisata mendatangkan bencana.

Baca Juga: Bupati Edi Endi : Labuan Bajo Nyaman Dikunjungi

Edi Endi mendorong, Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif dan Kebudayaan untuk melaksanakan perlombaan desa wisata untuk meningkatkan potensi ekonomi dan sektor pariwisata.

Jumlah desa wisata terus meningkat hingga mencapai 92 desa.

"Kita butuh kerja sama dengan pihak lain juga untuk penataan desa wisata,"katanya.***

Editor: Gerasimos Satria

Tags

Terkini

Persiapan KTT ASEAN Summit Capai 90 Persen

Jumat, 10 Februari 2023 | 17:43 WIB

Kawasan Wisata Liang Ndara Harus Harus Bebas Sampah

Senin, 30 Januari 2023 | 13:45 WIB

Kemenparekraf Bangun Homepod di Desa Liang Ndara

Minggu, 29 Januari 2023 | 19:07 WIB

Akses Jalan Menuju Desa Wisata Harus Dibenahi

Minggu, 29 Januari 2023 | 14:47 WIB

Obyek Wisata Istana Ular Masih Sepi Pengunjung

Minggu, 22 Januari 2023 | 18:24 WIB

Desa Wisata Harus Bangkit

Sabtu, 21 Januari 2023 | 12:14 WIB

Terpopuler

X